Senin, 29 November 2021

Lounching MRC, Dawam Rahardjo Berharap Dapat Tingkatkan Fungsi LTSA



WartaPramudya--Batanghari, Bupati Lampung Timur Dawam Rahardjo Memberi Sambutan dalam acara Lounching Migrant Resource Center (MRC) Lampung Timur di Aula Balai Desa Sumber Agung Kecamatan Batanghari, Senin (29/11/2021).

Acara tersebut dihadiri oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Datang Cahaya Hartawan, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, dan Tenaga Kerja, Budi Yull Hartono, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lampung Timur, Darmuji, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Rita Witriati, Camat Batanghari, Mirahayati, dan forkofincam batanghari

Hadir pula dalam acara tersebut Kordinator MRC Wilayah Kabupaten Cerebon dan Lampung Timur, Dina Nuriyati, Perwakilan Kepala UPT BP2mi Provinsi Lampung, Ahmad Salabi dan Perwakilan ILO (Internasional Labour Organization), Shintia Harkrisnowo.

Dalam penyampaiannya Bupati Dawam berharap para PMI bisa mendapatkan informasi yang valid dan akurat. Ia juga menjelaskan melalui MRC para calon PMI bisa melakukan konsultasi.

“Dengan Lounching Migrant Resource Center (MRC) Lampung Timur ini, saya harapkan dapat semakin meningkatkan fungsi Layanan Terpadu Satu Atap (LTSA), untuk Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran secara optimal, mempermudah akses serta memberikan layanan perlindungan yang menyeluruh dan responsif gender, bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI)”.

“Program ini memberikan jangkauan layanan hingga ke desa-desa, diantaranya dalam bentuk konsultasi pra-kerja, layanan psiko-sosial konseling, penanganan kasus, layanan bantuan hukum, pelatihan calon PMI dan penyediaan informasi otoritatif”. Jelasnya.

Lebih lanjut Kang Dawam berharap dengan adanya MRC tersebut masyarakat bisa terhindar dari jalur yang ilegal dengan iming-iming penghasilan tinggi.

“Harapannya kita sediakan pelayanan satu atap ini minimal mereka bisa mendapatkan informasi yang valid dan akurat. terlebih lagi sekarang ini didunia serba online jika kurang teliti seperti tadi ada cerita sampai ada yang terdampar di arab saudi sana karena melalui jalur yang ilegal, sehingga harus kita hindari hal-hal seperti ini agar masyarakat terhindar dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab”. (Sp)

Sumber : Protokol

Babinsa Koramil 05/Sukadana Hadiri Rapat Koordinasi Percepatan Vaksinasi Covid-19 Kecamatan Bumi Agung



WartaPramudya--Lampung Timur, Upaya Pemerintah Kecamatan Bumi Agung dalam percepatan dan pelaksanaan vaksinasi terus di genjot. Guna mewujudkan kegiatan tersebut Unsur Forkopimcam menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) percepatan program Vaksinasi Covid-19 bertempat di Aula Kantor Camat Bumi Agung, Kabupaten Lampung Timur, Senin (29/11/2021).

Hadir dalam rakor tersebut diantaranya, Camat Bumi Agung Drs. Umar Dani, Kapolsek Bumi agung Iptu Henur, Danramil Sukadana di Wakili Serda Joko Saptono, Ka UPTD Puskesmas Donomulyo Suyono, Korluh Pertanian Mashudi dan Seluruh Kades sekecamatan Bumi agung.

Pada kesempatan rapat, selaku mewakili Danramil 429-05/Sukadana, Babinsa Serda Joko Saptono mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus mendorong dan mendukung program percepatan Vaksinasi Covid-19 bersama-sama pemerintah Kecamatan dan stakeholder terkait.

"Serbuan vaksinasi di Kecamatan Bumi Agung selama ini sudah berjalan baik, meskipun ada yang belum di vaksin dengan berbagai sedikit kendala. Mari kita terus mengajak dan bersama-sama memberikan edukasi kepada warga tentang pentingnya melaksanakan Vaksinasi demi mencegah penyebaran Covid – 19", jelas Babinsa. 

“Untuk mewujudkan semua ini perlu kerjasama yang baik dan terkoordinir antar instansi terkait. Melalui forum ini juga saya mengajak semua pihak untuk bersama-sama bergerak, saling koordinasi yang baik untuk mempercepat program serbuan Vaksinasi sehingga terbentuk Herd Immunity di lingkungan masyarakat khususnya Kecamatan Bumi Agung". pungkas Babinsa.(tmsp)

Azwar Hadi Lantik Pengurus PMI Enam Kecamatan



WartaPramudya--Pekalongan, Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi berharap Palang Merah Indonesia (PMI) Ranting Kecamatan dapat melaksanakan tugas kemanusiaan. 

Hal itu disampaikan Azwar Hadi saat melantik PMI Ranting enam Kecamatan, Senin (29-11-2021). Masing-masing PMI Ranting Kecamatan Pekalongan, Batanghari, Metro Kibang, Sekampung Udik dan Marga Tiga.

Azwar Hadi menjelaskan, di Lamtim terdapat 24 kecamatan. Untuk tahap awal, pelantikan dilaksanakan untuk PMI Ranting enam Kecamatan tersebut. "Pelantikan dilaksanakan bertahap guna mematuhi protokol kesehatan,"jelas Azwar Hadi melalui acara yang digelar di Balai Desa Adirejo Kecamatan Pekalongan.

Dilanjutkan, dengan telah dilantiknya pengurus PMI Ranting di tiap kecamatan diharapkan semakin memberi kontribusi dalam tugas-tugas kemanusiaan diseluruh wilayah Kabupaten Lampung Timur.

"Dalam tugas pelayanan kemanusiaan, PMI berprinsip selalu siaga, cepat dan tepat,"lanjut Azwar Hadi 

Kesempatan yang sama Azwar Hadi berharap pengurus PMI Ranting di selutuh kecamatan lebih berfungsi dan bersinergi dalam menjalankan tugas dan amanah organisasi. Kemudian, saling bekerja sama, saling memberikan informasi, dan menjaga komitmen moral melayani masyarakat.

Sementara itu Camat Pekalongan Slamet Haryanto, SE., M.M (Pengurus Ranting PMI Kecamatan Pekalongan) dalam sambutanya menyampaikan terima kasih kepada Ketua PMI Lampung Timur yang telah memberikan kepercayaan kepada Kecamatan Pekalongan sebagai lokasi pelantikan. 

"Ini merupakan kehormatan sekaligus kebanggan karena hari ini dilaksanakan pelantikan pengurus Ranting PMI. Semoga akan menjadi ladang amal bagi kita semua dalam bidang kemanusiaan", terangnya.

Untuk diketahui acara tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Kesehatan dokter Nanang Salman Saleh, Kabag Organisasi Agus Firmansyah dan Uspika dari enam Kecamatan tampak hadir juga Batuud Koramil 429-07/Pekalongan Kodim 0429/Lamtim Serma Eri Supriyadi beserta Anggota. (af)

Minggu, 28 November 2021

Jaga Dan Tingkatkan Imun Tubuh, Danramil Way Bungur Dampingi Wabup Gowes



WartaPramudya--Lampung Timur, Danramil 429-02/Way Bungur Kodim 0429/Lamtim Kapten Inf. Suefdi beserta Anggota dan Forkopimcam dampingi Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi Gowes, Minggu (28/11).


Kegiatan gowes bareng dalam rangka peringatan Hari Guru Nasional dan PGRI mengambil titik start di kantor Kecamatan Way Bungur dan finish di SDN 2 Tanjung Tirto. 


Sebelum melaksanakan gowes, Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi dalam sambutanya menyampaikan kepada Camat Way Bungur supaya lebih peka terhadap lingkungan kerja.


"Saya tadi terkejut melihat Kantor Kecamatan porak-poranda saya sangat miris termasuk lapanganya kenapa Way Bungur jadi hutan bagaiman kerja nyaman kalau tempatnya kayak begini. Saya minta kepada Camat kedepan silahkan di gotong-royong mudah-mudahan kalau kalau saya kesini lagi sudah bersih",ujar Azwar.


Terkait kegiatan gowes sendiri orang nomer dua di Kabupaten Lampung ini mengatakan selain untuk melihat secara langsung kondisi wilayah juga untuk meningkatkan imun tubuh.


"Saat ini pandemi Covid-19 belum usai, maka dari itu harapanya dengan kita rutin olahraga selain fresh akan meningkatkan imun tubuh kita. Tidak kalah penting saya himbau kepada seluruh warga masyarakat di Kecamatan Way Bungur saling ketuk tular tentang kegiatan vaksinasi sehingga sesuai dengan program pada akhir Desember 2021 target 80% tercapai", pungkasnya.


Sementara Danramil Way Bungur Kapten Inf. Suefdi menambahkan,"kegiatan gowes ini merupakan cara sederhana, namun efektif yang dapat menimbulkan minat masyarakat untuk berolah raga. Harapanya selain gembira karena dilaksanakan secara bersamaa-sama juga dapat meningkatkan imun tubuh ditengah pandemi Covid-19", ucapnya.(tmsp)

Manunggal Dengan Rakyat, Babinsa Way Bungur Gotong-royong Bersihkan Parit



WartaPramudya--Lampung Timur, Babinsa Koramil 429-02/Way Bungur Kodim 0429/Lamtim Serda Pujianto bergotong royong bersama masyarakat membersihkan parit jalan di Dusun 1, Desa Taman Negeri, Way Bungur, Minggu (28/11/2021).

Pelaksanaan gotong royong tersebut turut berhadir perangkat desa setempat dan seluruh masyarakat Desa Taman Negeri ±50 Orang.

Serda Pujianto menjelaskan bahwa kegiatan gotong royong yang di laksanakan di Desa binaanya tersebut merupakan salah satu upaya untuk mengantisipasi banjir dan menjaga kebersihan lingkungan.

"Mengingat saat ini curah hujan sangat tinggi, untuk memperlancar aliran parit ini maka harus selalu di jaga kebersihannya baik dari timbunan material pasir maupun sampah-sampah lainnya."tutur Serda Pujianto.

Selain itu kegiatan yang dilaksanakan juga untuk mencegah serta menghindari wabah penyakit yang dapat menjangkit akibat genangan air salah satunya demam berdarah.

"Kehadiran kami selaku Babinsa ditengah masyarakat  merupakan bentuk kekompakan dan kebersamaan sehingga dapat mewujudkan kamunanggalan TNI dan Rakyat", pungkas Babinsa.(tmsp)

 
Kode AdSense Anda