PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR--Kodim 0429/Lamtim siap mendukung dan mensukseskan apa yang menjadi kebijakan pemerintah guna mendukung swasembada pangan nasional.
Hal itu disampaikan Dandim 0429/Lamtim Letkol Arm Arief Budiman saat menghadiri kegiatan panen raya padi serentak di 14 Provinsi secara virtual dengan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Desa Desa Adiluhur, Kecamatan Jabung, Senin (7/4/2025).
Hadir pada acara tersebut Bupati Lampung Timur Ela Siti Nuryamah, Balai Pertanian Provinsi Lampung Adi Destriadi Sutisna, Anggota DPRD Lamtim Wayan Surya, Bulog Provinsi Lampung Harmen Indra Pohan, Plt. Kadis Pertanian Lamtim Tri Wibowo, jajaran Forkopimcam Jabung, Korluh Sekabupaten Lampung Timur, Gapoktan Sekecamatan Jabung serta Manager Brigade Pangan.
"Panen raya serentak di 14 Provinsi dan 157 Kabupaten/ Kota di seluruh Indonesia salah satunya adalah Kabupaten Lampung Timur bukan hanya sebagai simbol keberhasilan musim tanam namun juga bukti nyata peningkatan produktifitas pertanian khususnya padi skala nasional", ujar Dandim.
Lebih lanjut Dandim mengajak kepada semua pihak di Kabupaten Lampung Timur kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, serta para petani dan pelaku sektor pertanian lainnya dalam mewujudkan kedaulatan pangan nasional.
"Realisasi capaian serapan gabah 100% bulan Maret merupakan bukti nyata bahwa sinergi dan kerjasama dari seluruh instansi terjalin baik untuk itu mari kita lanjutkan semangat kebersamaan ini untuk realisasi serapan bulan April oleh Bulog guna mewujudkan ketahanan pangan nasional secara khusus lumbung padi di Kabupaten Lampung Timur", pungkas Dandim.
Sementara kegiatan panen raya serentak yang dihadiri langsung oleh Presiden Prabowo Subianto terpusat di Majalengka, Jawa Barat. Turut mendampingi, Menko Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri PU Dody Hanggodo, Wamentan Sudaryono, Seskab Teddy Indra Wijaya, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto hingga Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi.
Sumber : pendim0429/lamtim