Senin, 01 Maret 2021

Masyarakat Desa Sukorahayu Nikmati Sasaran Non Fisik Program TMMD Ke-110



WartaPramudya--Lampung Timur, TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-110 TA. 2021 Kodim 0429/Lamtim yang berlangsung di Desa Sukorahayu dan Karang Anyar mempunyai dua program utama fisik dan non fisik.


Untuk sasaran fisik sendiri Kodim 0429/Lamtim melalui TMMD ke-110 TA. 2021 melaksanakan pembangunan sebanyak 8 titik sementara untuk sasaran non fisik ada 19 sasaran salah satunya dengan program unggulan pembuatan KTP gratis.


Fasilitas ini sudah mulai di rasakan masyarakat Desa Sukorahayu salah satunya Ibu Sutiyem (58), ia mengaku sangat senang dengan adanya program KTP gratis.


"Kami sangat senang dan terbantu dengan program ini, dan tidak perlu menunggu lama bisa langsung jadi," katanya sambil menunjukan KTP yang sdh jadi.


Sementara Dan Satgas TMMD Letkol Kav. Muhammad Darwis mengatakan, "Pembuatan KTP, KK, Akte Kelahiran dan KIA bisa di kerjakan hanya butuh waktu 30 menit selesai, artinya pelayanan masyarakat jika dilakukan dengan serius tidak akan menyulitkan,"buktinya sudah ada sekitar 20 orang terlayani dan hanya butuh waktu sebentar," terangnya Senin (1/3/2021).


"Sasaran non fisik ini diharapkan benar-benar bermanfaat, bisa di lihat bahwa Desa Sukorahayu, Kecamatan Labuhan Maringgai, merupakan desa yang jarak tempuh nya begitu jauh untuk menuju kantor Pemerintah Daerah Lampung Timur, tentu dengan pelayanan dimana pegawai menyambut masyarakat sangat diharapkan,"seperti hari ini, beberapa orang yang membuat KTP, KK dan sebagainya banyak orang yang sudah sepuh, kalau harus ke Sukadana apa tidak kasian." pungkas M. Darwis.(tmsp)

Minggu, 28 Februari 2021

Dandim 0429/Lamtim dampingi Bupati tinjau lokasi TMMD



WartaPramudya--Lampung Timur, Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav. Muhammad Darwis dampingi kunjungan Bupati Lampung Timur H. Dawam Rahardjo ke lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110, Di Desa Sukorahayu, Kecamatan Labuhan Maringgai, Minggu (28/2/2021).


Hadir dalam acara tersebut, Kapolres Lampung Timur AKBP. Wawan Setiawan, S.IK, Anggota DPRD partai Golkar Andre, Camat Labuhan Maringgai Indrawati, S.Sos, Kapolsek Labuhan Maringgai Kompol.Yahya Karyadi, Danramil Labuhan Maringgai Inf. Hariadi Gustian, Kepala Puskesmas Karyatani Karyanto, Kepala Puskesmas Labuhan Maringgai Retno, Korwil Pendidikan Labuhan Maringgai Mistijo dan Kades se-Kecamatan Labuhan Maringgai.


Dalam kunjungan perdana setelah dilantik menjadi Bupati Lampung Timur, Dawam mengajak kepada seluruh masyarakat Kecamatan Labuhan Maringgai turut serta mensukseskan kegiatan TMMD.


"Ayo kita bersama-sama, antara Forkopimda, Forkopincam, TNI dan Polri untuk membangun daerah khususnya dilokasi TMMD Desa Sukorahayu dan Karang Anyar, pada umumnya di Kabupaten Lampung Timur kedepannya." ucapnya.


Ia menambahkan, "Kami berpesan kepada masyarakat, pembangunan itu bukan kewajiban pemerintah saja melainkan partisipasi dari masyarakat juga sangat diperlukan, Seperti gotong royong itu tetap terus digalakkan, karna pembangunan itu dimulai dari perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan itu kita harus sama-sama mengawasinya." pungkas Dawam.



Sementara Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav. Muhammad Darwis selaku Komandan Satgas (Dan Satgas) TMMD menyampaikan ucapannterima kasih kepada Bupati yang baru dilantik mengunjungi langsung Lokasi TMMD.


"Apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Bapak Dawam, meskipun baru dilantik dua hari menjadi Bupati Lampung Timur sudah berkenan hadir ke lokasi TMMD, ini adalah bentuk keseriusan dukungan dari Pemerintah daerah dalam pemerataan pembangunan," jelas Dan Satgas.


"Kita sama-sama berdo'a semoga TMMD bisa selesai tepat waktu dan memberikan manfaat serta perubahan bagi Desa Sukorahayu dan Karang Anyar," tutup M. Darwis.


Pada kesempatan tersebut, Bupati didampingi Dandim dan rombongan meninjau beberapa titik lokasi sasaran pembangunan fisik TMMD ke -110 Ta. 2021 Kodim 0429/Lamtim.(tmsp)

Permudah akses nelayan Sukorahayu, Tim Satgas TMMD Kodim 0429/Lamtim bangun gorong-gorong



WartaPramudya--Lampung Timur, Salah satu dari 8 sasaran Pembangunan fisik program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 0429/Lamtim adalah pembuatan gorong-gorong plat dengan ukuran 5x0,5x0,5 di Desa Sukorahayu, Labuhan Maringgai, Minggu (28/2/2021).


"Kami Tim Satgas TMMD  Kodim 0429/Lamtim di bantu oleh masyarakat Dusun II Desa Sukorahayu bersama bahu membahu membangun gorong-gorong dengan harapan selesai tepat waktu sesuai dengan rencana." kata Pelda Suryadi 


Pihaknya menambahkan gorong-gorong ini dibuat guna memperlancar akses bagi para nelayan desa Sukorahayu.


"Jalan ini sebagai akses utama bagi masyarakat Desa Sukorahayu yang berprofesi sebagai nelayan, mereka lewat ketika akan berangkat melaut dan sesudah kapal bersandar," tambahnya.


Sementara Jumarin (59) penduduk asli Desa tersebut mengungkapkan bahwa pihaknya sangat senang dengan di bangunya gororng-gorong tersebut.


"Sebagai nelayan sangat senang dan berterima kasih kepda Bapak TNI dari Kodim 0429/Lamtim  atas pembangunan gorong gorong ini, sehingga kami tidak was-was lagi melintas jalan yang merupakan jalur utama kami mau berangkat dan kembali dari berlayar, semoga Bapak-bapak tambah di cintai oleh Rakyat " ujar Jumarin (fmsp)

Upaya pengawasan eksternal, PN Metro tanda tangani MoU dengan DPD APKAN Metro



WartaPramudya--Metro, Pengadilan Negeri Kls 1B Kota Metro dan Dewan Pimpinan Daerah Aliansi Pemantau Kinerja Aparatur Negara(DPD APKAN) Kota Metro melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman dalam rangka pengawasan eksternal di Pengadilan Negeri Metro,Jum'at(22/02/2021)


Nota Kesepahaman antara PN Metro dengan DPD APKAN Metro tersebut di tandatangani oleh Ketua Pengadilan Negeri Kls 1B Kota Metro Yulizar Kilat Daya, SH. MH dan Ketua DPD APKAN Kota Metro Sunardo.


Pada kesempatan tersebut Ketua PN Metro kls 1b Yulizar Kilat Daya,SH.MH menyampaikan bahwa Pengadilan merupakan kepanjangan tangan Tuhan yang harus bersifat adil, tegas, jujur dan bijaksana tanpa adanya tebang pilih didalam menjalankan proses peradilan.


Disampaikannya juga bahwa pihaknya siap menerima kritik saran serta masukan dari segenap unsur masyarakat Kota Metro.


Sementara itu ketua DPD APKAN Kota Metro yang diwakili oleh sekertaris Fauzul Azim,  SE mengapresiasi positif penandatanganan Nota Kesepahaman dan siap bekerja sama sebagai sosial kontrol untuk mitra kerja yang mengarah pada pengawasan eksternal dan membangun langkah kerja yang bersinergi demi terlaksananya proses peradilan yang jujur adil tegas dan bijaksana di Kota Metro.


Untuk diketahui, penandatangan Nota Kesepahaman tersebut dihadiri jajaran Petinggi PN Metro beserta staf dan jajaran Pengurus APKAN Kota Metro juga dihadiri oleh Ketua DPD APKAN Lampung Timur Husnan Efendi didampingi sekretaris Wido.(rls)

Sabtu, 27 Februari 2021

Satlantas Polres Lamtim gelar surve jalan terpadu bersama lima pilar manajemen keselamatan jalan



WartaPramudya-- Lampung Timur,Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Lampung Timur(Satlantas Polres Lamtim) melaksanakan kegiatan surve jalan terpadu bersama lima pilar manajemen keselamatan jalan di wilayah hukum Polres Lamtim ,Rabu (24/02/2021)


Kasat Lantas Polres Lampung Timur AKP Ikhwan Syukri SH,S.IK mengatakan kegiatan tersebut untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas diwilayah hukum Polres Lampung Timur.


"Selain meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas kegiatan ini juga untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan mengetahui kondisi jalan rusak dan jalan yang rawan terjadinya laka lantas". Ujar Kasat lantas



Kegiatan surve jalan terpadu yang dimulai pukul 09.00 wib dengan melaksanakan penebangan pohon yang menutupi rambu peringatan di simpang nyampir KM 204 kemudian temuan adanya rambu yang tidak sesuai tempatnya di simpang Marga Tiga, Lampu warning LED rubuh di simpang banding KM 200, penebangan pohon yang menutupi rambu lalu lintas di depan Balai Desa Bumi Nabung KM 198, Lampu penerangan jalan jenis solar cell rubuh di jalan lintas Desa Rajabasa Lama Kecamatan Labuhan Ratu KM 183, tidak ada rambu penunjuk adanya 2 jalur simpang pasar Tridatu KM 185, tidak ada trafic light di simpang pasar Way Jepara KM 175, tidak adanya trafic light di simpang pasar Sribhawono KM 159, tidak ada rambu memutar di Lapangan Merdeka Sribhawono, tidak ada rambu di Jl Ir Sutami dari simpang Sribhawono sampai perbatasan Sekampung Udik,tidak ada rambu berupa kaca cembung atau peringatan di JL Ir Sutami arah masuk Desa Bauh Gunung Sari,tidak hidupnya trafic light di Simpang Pugung.


Kemudian adanya ruas jalan yang rusak diantaranya jalan rusak depan kantor pertanian Desa Pugung Raharjo Kecamatan Sekampung Udik, Jalan rusak di Desa Bojong cor-coran Kecamatan Sekampung Udik, Jalan rusak di depan SD Banjar Agung Kecamatan Sekampung Udik, Jalan rusak depan Makam Desa Toba Kecamatan Sekampung Udik dan Jalan rusak Desa Sukaraja Tiga Kecamatan Marga Tiga.


Untuk diketahui selain Kasat lantas, Surve jalan terpadu di hadiri oleh Kanit Dikyasa Sat Lantas Polres Lamtim,Kanit Turjawali Sat Lantas Polres Lamtim, Anggota Sat Lantas Polres Lampung Timur ,perwakilan dari Bappeda Lamtim, Dinas PUPR Lamtim, Dinas Perhubungan Lamtim dan dari Dinas Kesehatan Lamtim.(**)

 
Kode AdSense Anda