Sabtu, 26 Juni 2021

Anjangsana, Zaky A Nasution Berikan Tali Asih dan Cenderamata

WartaPramudya--Lampung Timur, Momen memperingati Hari Bhayangkara-75, Polres Lampung Timur melaksanakan kegiatan anjangsana dan memberikan tali asih dan cendera mata kepada Purnawirawan, Warakawuri dan anggota Polri yang sakit, Jumat (25/6/2021).

Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution mengatakan bahwa kegiatan anjangsana tersebut dalam rangka mempererat tali silahturahmi.

"Tujuannya untuk berbagi kebahagian pada momen peringatan Hari Bhayangkara-75", kata Zaki A Nasution di dampingi Pejabat Polres Lampung Timur.

"Ini merupakan kegiatan rutin dalam setiap momen yang dilaksanakan oleh Polres Lampung Timur guna mempererat tali silaturahmi Purnawirawan, Warakawuri dan anggota Polri yang sakit ” ucapnya 

Untuk diketahui, tali asih dan cendera mata tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Lamtim kepada Purnawirawan, Warakawuri dan anggota Polri yang sakit. (Sp)

Forkopimda Lampung Timur Monitoring Serbuan Vaksinasi TNI-Polri



WartaPramudya--Lampung Timur - Serbuan vaksinasi massal TNI-Polri satu juta orang sehari langsung di pantau oleh Bupati Dawam Rahardjo, Dandim 0429/ Lekol Kav. Muhammad Darwis, Kapolres AKBP Zaky Alkazar Nasution, Sabtu (26/6/2021).

Vaksinasi di lakukan tersebar di 38 titik, 34 Puskesmas, 3 lapak vaksin dan satu di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sukadana. 

Bupati Lampung Timur Dawam Raharjo mengatakan, "program serbuan vaksinasi sejuta orang sehari yang dilaksanakan oleh TNI-Polri adalah untuk mengurangi dan mencegah penyebaran Covid-19 serta untuk menciptakan Herd immunity," ucapnya.

"Masyarakat sangat antusias dengan ada nya program Vaksinasi massal yang dilaksanakan oleh TNI-PolriI dan Forkopimda, harapanya mereka bisa terjangkau semua, sehingga tercapai Lampung Timur, dan Provinsi Lampung. Indonesia sehat demi kemajuan bangsa indonesia." tutup Dawam.

Hal senada disampaikan oleh Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav. Muhammad Darwis, "Alhamdulillah program sejuta vaksin hari ini berjalan lancar dan maksimal artinya warga memiliki kesadaran penuh dengan program kami".Terang Letkol Kav Darwis.

Dalam kegiatan sejuta vaksin, di hadiri oleh pejabat Forkopimda yakni, Dandim 0429/Lamtim Letkol Kav Muhamad Darwis, Kapolres Lamtim AKBP Zaky Alkazar Nasution, S.H, S.IK, M.H, Kadiskes Dr. Nanang Salman Saleh,Danramil 429-07/Pekalongan Kapten Inf. Jumingan, Kabag Ops AKP Heru Sulistyanto, S.H, M.H, Kasat Intelkam AKP Dedi Kurniawan dan Kasat Binmas AKP Elita Karmila, S.H.(tmsp)

Jumat, 25 Juni 2021

M Jusuf Resmi Jabat Sekda Lamtim Definitif


WartaPramudya--Sukadana, , Bupati Lampung Timur M.Dawam Rahardjo melantik Moch Jusuf  sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten(Sekdakab)Lampung Timur(Lamtim) di Aula Rumah Dinas Bupati Lampung Timur, Jumat, (25/06/2021).

Hadir dalam acara tersebut, Wakil Bupati Lampung Timur, Azwar Hadi, Kepala BKD Provinsi, Yurnalis, Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Timur, Tarmizi, Para Staf Ahli, Asisten, Kepala Insfektorat Kabupaten Lampung Timur, Tarmizi, Kepala OPD, Ketua Tp.PKK Kabupaten Lampung Timur, Yus Bariah M.Dawam Rahardjo, Wakil Ketua TP.Pkk Kabupaten Lampung Timur, Huzaimah Azwar Hadi serta Ketua Forum Camat.

Dalam sambutannya M.Dawam Rahardjo menyampaikan ucapan selamat kepada Sekretaris Daerah yang baru.

"Saya ucapkan selamat kepada Bapak Moch Jusuf atas dilantiknya menjadi Sekretaris Daerah Definitif Kabupaten Lampung Timur serta semoga amanat ini dilakukan dengan sebaik-baiknya saya percaya Bapak mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan Visi dan Misi Kabupaten Lampung Timur yaitu Rakyat Lampung Timur Berjaya".

M.Dawam Rahardjo berharap Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Timur yang baru dapat bekerja sama dalam membangung Lampung Timur.

" Saya harap Sekretaris Daerah yang baru saja dilantik dapat benar-benar menjalan tugasnya serta bekerja sama dengan Bupati Lampung Timur serta Para Kepala OPD untuk memajukan Lampung Timur agar kedepan Lampung Tkmur menjadi lebih baik lagi".Harap Dawam

"Selanjutnya saya ucapkan terimakasih dan penghargaan kepada Bapak Tarmizi yang telah berkerja keras menjalankan pemerintahan sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Timur selama ini, semoga pengabdian saudara selama menjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Lampung Timur akan menjadi amal kebaikan bagi saudara, dan bermanfaat bagi kemajuan Pemerintah Kabupaten Lampung Timur".Pungkasnya (prosp)

Bhakti Sosial Serentak, AKBP Zaky A Nasution Melepas Ratusan Personil Polres Lamtim dan Polsek Jajaran

 


WartaPramudya--Lampung Timur, Masih dalam rangkaian memperingati HUT ke-75 Bhayangkara, Polres Lampung Timur menggelar bakti sosial serentak dengan melepas ratusan personel untuk di 24 Kecamatan se Kabupaten Lampung Timur, Jumat (25/6/2021).

Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution mengatakan bahwa bakti sosial serentak dilaksanakan Polres Lamtim dan 24 Polsek Jajaran Polres Lampung Timur.

"Kita memberangkatkan ratusan Personil untuk Bhakti Sosial serentak dengan 250 paket sembako, ," ujar Kapolres saat melepas personil yang akan mendistribusikan sembako secara simbolis di Mapolres Lamtim

Dikatakannya, bakti sosial tersebut untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.


"Sasarannya fakir miskin, yatim piatu, buruh karyawan terkena PHK, dan masyarakat lainnya yang terdampak Covid-19 serta masyarakat yang berkontribusi seperti Pokdarkamtibmas menjadi prioritas untuk kita beri bantuan," tutup zaky

Peringatan HUT Bhayangkara ke-75, Ratusan Personil dan Bhayangkari Polres Lamtim Ikuti Donor Darah


WartaPramudya--Lampung Timur, Donor darah dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara kr 75 merupakan wujud nyata kepedulian keluarga besar Polres Lampung Timur(Lamtim) terhadap masyarakat yang membutuhkan darah. 

Hal itu disampaikan Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution didampingi seluruh PJU Polres Lampung Timur saat meninjau pelaksanaan donor darah di Aula Tribrata Polres setempat.Jum'at (25/06/2021)

“Donor darah ini sekaligus untuk membantu ketersediaan stok darah di PMI. Semoga apa yang kami lakukan ini akan bermanfaat bagi masyarakat, terutama yang membutuhkan transfusi darah,terlebih di tengah masa pandemi Covid-19”, ujar Kapolres

Bakti kesehatan donor darah ini diselenggarakan atas kerja sama dengan PMI Kabupaten Lampung Timur. Adapun para peserta antara lain personel Polres Lampung Timur dan Bhayangkari Polres Lampung Timur. 



Sebanyak 152 personil Polres Lampung Timur dan 17 orang Bhayangkari Cabang Lampung Timur, selanjutnya 84 Kantong darah didapat PMI untuk persediaan yang kurang untuk Kabupaten Lampung Timur. 

Sebelum mendonorkan darahnya, para peserta wajib menjalani pemeriksaan kondisi kesehatan oleh tim medis. Donor darah hanya bisa dilakukan peserta yang memenuhi syarat kesehatan. Seluruh rangkaian kegiatan dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penyebaran Covid-19.(sp)

 
Kode AdSense Anda