Senin, 16 Desember 2024

Kodim 0429/Lamtim Gelar Syukuran Hari Ulang Tahun Ke-6



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR - Komando Distrik Militer (Kodim) 0429/Lamtim menggelar acara syukuran hari jadi ke-6 tahun, bertempat di garasi Makodim, Senin (16/12/2024).

Rangkaian acara diawali dengan kegiatan jalan santai yang diikuti oleh Dandim 0429/Lamtim Letkol Arm Arief Budiman, didampingi Ketua Persit KCK Cab LIV Lamtim Ny. Reni Arief Budiman, Kasdim Mayor Inf Edy Sumarnoto, Perwira Staf, Danramil jajaran, anggota Bintara, Tamtama serta anggota Persit.

Dandim Letkol Arm Arief Budiman,dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan sebagai wujud rasa syukur kepada Allah SWT usia Kodim 0429/Lamtim sudah memasuki 6 tahun.

"Alhamdulillah Kodim kita sudah berusia 6 tahun, meskipun puncak peringatan nya jatuh pada tanggal 12 Desember kemarin karena padatnya kegiatan sehingga kegiatan syukuran baru bisa dilaksanakan hari ini, semoga tidak akan mengurangi rasa syukur kita kepada Allah atas capaian ini," tutur Dandim.

Diusia yang ke-6 ini, dirinya berharap agar kehadiran Kodim 0429/Lamtim semakin bisa dirasakan oleh masyarakat dan juga pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan dan menciptakan situasi kondusif di wilayah Lampung Timur

"Wilayah teritorial kita cukup luas yakni membawahi 24 Kecamatan berikut 264 desa dengan beraneka ragam agama,  suku, ras dan budaya. Jika dikaitkan dengan personil memang kurang, namun keterbatasan ini bukan halangan untuk terus melakukan pengabdian terbaik bagi masyarakat bangsa dan negara,"sambungnya.

Pada kesempatan tersebut Dandim menyampaikan terima kasih sekaligus mengajak seluruh prajurit menjaga soliditas dan sinergitas baik sesama anggota maupun dengan Polri dan Pemerintah Daerah.

"Mari saling bekerja sama dan sama-sama bekerja baik dilingkungan internal Kodim rekan kita Polri termasuk dengan Pemerintah Daerah sehingga dengan dukungan dari seluruh elemen tugas yang diemban dari komando atas dapat kita laksanakan dengan baik dan berhasil," lanjut Dandim.

Diakhir sambutannya Dandim mengajak kepada seluruh keluarga besar Kodim 0429/Lamtim untuk menjaga kekompakan baik Prajurit maupun Persitnya.

"Peran keluarga sangat besar terhadap keberhasilan tugas, oleh karena itu keharmonisan rumah tangga yang sudah terjalin agar terus dibina, termasuk mendidik anak-anak kita agar apa yang dicita-citakan dapat terwujud sehingga Kodim kita akan semakin solid, bermartabat dan sejahtera," tegas Dandim.

Selain pemotongan tumpeng yang diberikan kepada Prajurit termuda, momen syukuran HUT Kodim ke-6 secara simbolis Dandim memberikan bingkisan kepada perwakilan Prajurit, penyerahan bingkisan kepada juara I pemain bola voli Persit oleh ketua Persit KCK Cab LIV serta pembagian doorprize jalan santai.

Sumber : pendim0429/Lamtim

Ada Baksos dan Bazar Murah di Hari Juang TNI AD Ke-79 Kodim 0429/Lamtim



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR- Berbagai rangkaian kegiatan dalam rangka peringatan Hari Juang TNI AD Ke-79 Kodim 0429/Lamtim terus berlanjut.

Usai kemaren menggelar karya bakti, ziarah rombongan kemudian doa bersama. Hari ini usai menggelar upacara Kodim 0429/Lamtim melanjutkan kegiatan bakti sosial dan bazar murah, Minggu (15/12/2024).

Selain Dandim, kegiatan yang berlangsung di Aula Gatot Subroto, Makodim ini turut dihadiri oleh Kasdim Mayor Inf Edy Sumarnoto, Perwira Staf, Danramil jajaran, anggota Bintara, Tamtama, Ketua Persit KCK Cab LIV Lamtim Ny. Reni Arief Budiman beserta pengurus, perwakilan RSUD Sukadana, Plt. Kadis Capil Lamtim serta warga masyarakat.

Dandim Letkol Arm Arief Budiman, menyampaikan untuk kegiatan baksos yang digelar oleh Kodim 0429/Lamtim meliputi penyerahan pembuatan akte kelahiran gratis bagi masyarakat, pelayanan kesehatan gratis serta bazar murah.

"Kegiatan baksos pembuatan akte kelahiran gratis bagi masyarakat ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam hal ini Kodim 0429/Lamtim bekerjasama dengan Disdukcapil Lampung Timur untuk berkontribusi membantu masyarakat yang tidak mampu sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya akte kelahiran," ujar Dandim.



Lebih lanjut Dandim mengungkapkan, untuk baksos pelayanan kesehatan dan bazar murah dilakukan guna membantu meringankan beban masyarakat, khususnya dalam pelayanan kesehatan serta memenuhi  kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

"Silahkan manfaatkan pelayanan gratis yang telah disediakan untuk mengecek kesehatan masing-masing, termasuk bazar murah yang telah disediakan. Semua barang (sembako) tersebut dijual dengan harga yang lebih murah dibandingkan harga pasar, sehingga diharapkan dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat,"tambahnya.

Pada kesempatan tersebut, Dandim juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung sehingga seluruh rangkaian kegiatan peringatan Hari Juang TNI AD yang dilaksanakan oleh Kodim 0429/Lamtim.

"Atas nama pribadi dan Kodim 0429/Lamtim kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada Disdukcapil, RSUD Sukadana serta semua pihak yang turut serta berpartisipasi mendukung terselenggaranya seluruh rangkaian kegiatan bisa berjalan aman, lancar dan sukses,"pungkas Dandim.

Sementara Plt. Kadis Capil Indra Gandi,menyampaikan pihaknya siap mendukung apa yang menjadi tugas Kodim 0429/Lamtim salah satunya pelayanan pembuatan akte kelahiran gratis.

"Sebelum kerjasama dengan Kodim dalam rangka Hari Juang TNI AD, sebenarnya kami juga ada wacana Ingin sowan ke Ibu-ibu Persit dalam rangka pelayanan dokumen administrasi kependudukan seperti pembuatan akte kelahiran, KTP maupun KK. Intinya kedepan kami siap bersinergi dan berkolaborasi dalam rangka mendukung tugas Kodim dalam bidang administrasi kependudukan,"tutupnya.

Sejalan dengan tema Hari Juang TNI AD Ke-79 "TNI AD Berjuang Bersama Rakyat" seluruh rangkaian kegiatan yang digelar oleh Kodim 0429/Lamtim pada peringatan Hari Juang TNI AD Ke-79 diharapkan semakin mempererat hubungan serta kehadiran TNI benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Sumber : pendim0429/lamtim

Minggu, 15 Desember 2024

Kodim 0429/Lamtim Gelar Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Ke-79

 

Dandim 0429/Lamtim saat menjadi Inspektur Upacara Hari Juang ke-79


PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR - Kodim 0429/Lamtim menggelar upacara peringatan Hari Juang TNI AD Ke-79 di lapangan apel Makodim setempat, Minggu (15/12/2024).

Upacara yang dipimpin langsung oleh Dandim 0429/Lamtim Letkol Arm Arief Budiman itu berlangsung khidmat dan tertib turut dihadiri oleh Kasdim 0429/Lamtim, Perwira Staf, Danramil jajaran, anggota Bintara dan tamtama.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol Arm Arief Budiman, membacakan amanat dari Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak. menekankan semangat perjuangan yang menjadi inti dari tema Hari Juang tahun ini yakni "TNI AD Berjuang Bersama Rakyat"

"Tema ini mencerminkan jati diri kita sebagai tentara rakyat, tentara pejuang, tentara nasional, dan tentara profesional. Kekuatan TNI AD tidak hanya berasal dari kedisiplinan dan kemampuan militer, tetapi juga dari sinergi yang kokoh dengan rakyat. Dari rakyat kita berasal, bersama rakyat kita berjuang, dan untuk rakyat kita mengabdikan diri," ujar Dandim saat membacakan amanat Kasad.

Dalam amanat tersebut, Kasad juga mengingatkan kiprah Panglima Besar Jenderal Soedirman yang menjadi simbol semangat perjuangan. Beliau mengajarkan bahwa keberanian, ketulusan, dan pengabdian tanpa pamrih adalah inti jati diri seorang prajurit.

Semangat perjuangan Jenderal Soedirman menjadi landasan bagi TNI AD untuk tidak hanya merayakan sejarah, tetapi juga memperkuat komitmen dalam melindungi dan melayani rakyat. 

Hal ini diwujudkan melalui berbagai program seperti Manunggal Air, Ketahanan Pangan, pembangunan infrastruktur di daerah terpencil, dan inovasi di era digital untuk memperkuat komunikasi dengan masyarakat.

Letkol Arm Arief Budiman, juga mengajak seluruh lapisan masyarakat dan komponen bangsa untuk terus bersinergi menjaga keutuhan NKRI.Dengan bersama rakyat, TNI AD tidak akan pernah kalah. Semangat kemanunggalan ini harus menjadi pendorong kita dalam menghadapi tantangan masa depan yang semakin kompleks.

"Mari kita lanjutkan perjuangan bersama ini demi Indonesia yang lebih kuat, sejahtera, dan bermartabat serta mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus bersatu, saling mendukung dan bersama sama mewujudkan visi besar Presiden Bapak Prabowo menuju Indonesia Emas 2045 secara gemilang," tegasnya.

Sumber : pendim0429/lamtim

Sabtu, 14 Desember 2024

Penanaman Mangrove Warnai Hari Juang TNI AD Ke-79 di Lampung Timur



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR - Berbagai kegiatan bakti sosial maupun karya bakti warnai peringatan Hari Juang TNI AD ke-79 Kodim 0429/Lamtim. Salah satunya adalah karya bakti penanaman pohon mangrove di Desa Labuhan Ratu, Kecamatan Pasir Sakti, Kabupaten Lampung Timur, Jum'at (13 Desember 2024).

Puluhan personil gabungan dari Koramil 429-15/Pasir Sakti Kodim 0429/Lamtim bersama perangkat desa, kelompok tani mangrove Muara Lestari serta anggota lintas komunitas, bahu membahu bersama melaksanakan kegiatan penanaman.

Dandim Letkol Arm Arief Budiman, dalam keterangannya mengungkapkan, bakti sosial maupun karya bakti yang dilaksanakan serentak dalam rangka Hari Juang TNI AD ke-79 merupakan bukti kontribusi nyata TNI AD terutama Kodim 0429/Lamtim turut serta menjaga lingkungan.

"Seperti pada kegiatan karya bakti penanaman mangrove ini merupakan bagian dari upaya mitigasi perubahan iklim, pemulihan kualitas lingkungan hidup, dan percepatan rehabilitasi hutan serta lahan sebagai upaya untuk kelestarian lingkungan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat," tuturnya.

Selain itu, lanjut Dandim. Menanam mangrove adalah salah satu cara efektif untuk peduli lingkungan dan memberikan manfaat bagi ekosistem pantai.

"Kita tahu persis bahwa keberadaan pohon dan tutupan lahan yang baik akan meningkatkan daya dukung alam dalam mitigasi perubahan iklim. Selain itu juga sebagai langkah positif restorasi dan melindungi lingkungan. Kita tidak hanya memberikan manfaat bagi bumi, tetapi juga  menciptakan warisan untuk generasi mendatang," lanjut Dandim.

Dandim mengingatkan, kelestarian bumi adalah tanggung jawab semua pihak yang  hidup di bumi tanpa terkecuali. Oleh karena itu kesadaran akan pentingnya kelestarian bumi perlu ditanamkan pada diri masing-masing individu sedini mungkin dan secara berkesinambungan.

"Mari tingkatkan kepedulian terhadap bumi, untuk itu kita dapat bersama bahu-membahu memberikan kontribusi nyata mendukung upaya pengendalian perubahan iklim secara masif dan terukur, antara lain dengan menanam pohon, termasuk mangrove," pesan Dandim.(sup)

Sumber : pendim0429/lamtim

Jumat, 13 Desember 2024

Kodim 0429/Lamtim Gelar Karya Bakti Hari Juang TNI AD 2024, Serentak di Koramil Jajaran



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR– Dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke-79, Kodim 0429/Lamtim menggelar aksi Karya Bakti serentak melalui Koramil jajaran, Jum'at (13/12/2024).

Aksi karya bakti serentak selain membersihkan fasilitas umum seperti pasar juga dilaksanakan penanaman pohon, penanaman jagung dan padi hingga peresmian sumur bor serta WC umum.

Dandim 0429/Lamtim Letkol Arm Arief Budiman, menyampaikan Karya Bakti ini menjadi salah satu bentuk nyata komitmen TNI AD, khususnya Kodim 0429/Lamtim dalam mendukung pembangunan membangun kesadaran bersama untuk menjaga lingkungan demi kehidupan yang lebih sehat.

"Untuk gotong royong fasilitas umum seperti lingkungan pasar difokuskan pada pembersihan parit dari sampah maupun rumput untuk mencegah genangan air yang berpotensi menyebabkan banjir dan menjadi tempat berkembangnya nyamuk penyebab penyakit,"ujar Dandim.

Lebih lanjut Dandim menegaskan, dengan suasana penuh kebersamaan, menggambarkan semangat gotong royong yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia. Peringatan Hari Juang TNI AD ke-79 ini tidak hanya menjadi momen refleksi, tetapi juga pembuktian kontribusi nyata TNI AD bagi masyarakat.

"Kontribusi nyata ini diharapkan akan semakin meningkatkan kemanunggalan serta membangun hubungan yang harmonis antara TNI dan rakyat melalui kegiatan sosial dan kegiatan gotong royong lainnya,"pungkas Dandim

Berbagai rangkaian kegiatan digelar Kodim 0429/Lamtim dalam rangka Hari Juang TNI AD ke-79 tahun 2024. Mulai dari ziarah rombongan, karya bakti dan kegiatan sosial, bazar, doa bersama serta upacara yang akan dilaksanakan pada tanggal 15 Desember mendatang.(Sup)

Sumber : pendim0429/Lamtim

 
Kode AdSense Anda