Rabu, 03 April 2024

Dandim 0429/Lamtim Pimpin Laporan Raport Kenaikan Pangkat 15 Personil



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR-- Komandan Kodim (Dandim) 0429/Lamtim Letkol Arm Arief Budiman memimpin acara Laporan Korps Raport pelantikan kenaikan pangkat Bintara dan Tamtama Periode 1 April 2024, Rabu (3/4/2024).

Acara yang berlangsung di Aula Gatot Soebroto, Makodim ini turut dihadiri oleh Seluruh Perwira Staf, Danramil jajaran, Anggota Bintara dan Tamtama, Ketua Persit KCK Cab LIV beserta pengurus.

Dalam sambutannya, Dandim menyampaikan ucapan selamat atas kenaikan pangkat kepada anggotanya periode 1 April 2024.

"Atas nama pribadi dan Satuan saya mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat lama pada periode ini. Kenaikan pangkat merupakan kesejahteraan dan juga tanggung jawab bagi seorang prajurit. Karena dengan bertambahnya pangkat setingkat lebih tinggi bertambah juga tanggung jawab yang akan dilaksanakan", terangnya.

Alumni Akademi Militer (Akmil) 2003 itu juga mengingatkan kepada anggotanya untuk lebih meningkatkan profesionalitas dalam menjalankan tugas mengingat kenaikan pangkat tersebut tidak diperoleh dengan cuma-cuma.

“Kenaikan pangkat ini bukan diperoleh dengan  cuma-cuma. Tetapi bentuk penghargaan pimpinan atas dedikasi dan pengabdian saudara sebagai prajurit. Kedepan laksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai tupoksi masing, tunjukanlah kinerja dan dedikasi kepada satuan yang kita cintai ini agar satuan ini menjadi lebih maju dan tetap jaya", imbuh Dandim.

Mengakhiri arahannya, Dandim berpesan kepada seluruh anggota, agar tetap menjaga kekompakan, selalu jaga kesehatan, jaga keharmonisan dalam rumah tangga serta hindari pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga maupun satuan.

Usai laporan korps kenaikan pangkat, Dandim didampingi Ketua Persit diikuti oleh seluruh Perwira, Bintara dan Tamtama memberikan ucapan selamat kepada Anggota yang naik pangkat.

Sesuai nominatif, sebanyak 15 Personil Kodim 0429/Lamtim yang naik pangkat terdiri dari 14 Bintara dan 1 Tamtama kenaikan pangkat dari Koptu ke Kopka.(pendim0429/Lamtim).

Polres Lamtim Terjunkan 768 Personel Gabungan Untuk Pengamanan Idul Fitri 2024



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR - Polres Lampung Timur Polda Lampung, menerjunkan 768 personel gabungan dalam rangka pengamanan operasi terpusat ketupat Krakatau 2024.

Kapolres Lampung Timur, AKBP. M Rizal Muchtar  dalam amanatnya mengatakan, operasi terpadu ketupat krakatau dilaksanakan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada arus mudik dan arus balik perayaan idul fitri 1445 Hijriah.

"Kita ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pemudik baik roda dua maupun roda empat," ujar Kapolres. Usai memimpin Ops Gelar Pasukan, dilapangan Satya Haprabu Mapolres setempat, Rabu (3/4/2024).

Kapolres melanjutkan dalam operasi terpadu ketupat krakatau tahun 2024, Polres Lampung Timur membentuk tujuh pos diantara satu posko operasi, lima pos pengamanan dan dua pos pelayanan.

"Untuk posko operasi ditempatkan di Sukadana, pos pelayanan ada di Desa Labuhan Ratu dan Desa Karya Makmur, sedangkan untuk pos pengamanan yaitu di Purbolinggo, Bandar Sribawono, Pekalongan, Batanghari dan Simpang Pugung," lanjut Kapolres.

Kapolres menambahkan, untuk titik rawan laka lantas dan kriminalitas Polres Lampung Timur sudah melakukan pemetaan dan hasil dari pemetan ada sembilan titik rawan.

Untuk titik rawan laka lantas berada di jalan umum Desa Gedung Dalem Batanghari Nuban, jalintim Desa Labuhan Ratu dan Desa Rajabasa Lama Kecamatan Labuhan Ratu, Jalintim Desa Mataram Marga dan jalan Ir Sutami Desa Bandar Agung, Sribawono.

Sedangkan untuk rawan kriminalitas Tawuran berada di Kecamatan Batanghari dan Sekampung Udik sedangkan untuk Curas Desa Negara Ratu Kecamatan Batanghari Nuban dan Curat di Swikis Desa Rajabasa Batanghari, Kecamatan Sukadana.

Kapolres juga menghimbau kepada para pengendara untuk selalu menjaga keselamatan mulai dari patuhi rambu-rambu dan marka jalan, jangan kebut-kebutan karena keluarga menunggu dirumah.

"Diusahakan berkendara pada siang hari karena jarak pandang luas dibandingkan pada malam hari, selamat bermudik, semoga selamat sampai tujuan," kata Kapolres.

KBO Satlantas Polres Lampung Timur IPTU Pantas Siregar menjelaskan pelaksaan Operasi terpadu Ketupat 2024 berlangsung selama 13 hari terhitung tanggal 4 April Sampai 16 April 2024.

"Semoga semuanya berjalan lancar dan tidak ada gangguan yang terjadi, baik Laka Lantas maupun gangguan Kriminal lainnya," katanya.

(Hums/sup)


Selasa, 02 April 2024

Pelaku UMKM Lokal Meriahkan Bazar Murah Kodim 0429/Lamtim



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR - Jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024, Komando Distrik Militer (Kodim) 0429/Lamtim menggelar Bazar murah secara serentak, bertempat di Halaman Parkir Makodim, Selasa (2/4/2024).

Kegiatan Bazar murah secara serentak tersebut dibuka langsung Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subianto, yang diwakili oleh Kepala Staf Umum (Kasum) TNI Letjen TNI Bambang Ismawan,  di Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur, dan diikuti secara virtual oleh seluruh Kotama-kotama TNI seluruh Indonesia.

Kasum TNI menyampaikan bahwa kegiatan Bazar murah yang dilaksanakan secara serentak ini, dapat membantu perekonomian atau kesejahteraan bagi keluarga prajurit TNI maupun masyarakat sekitar markas TNI.

“Saya berharap acara Bazar ini dapat dinikmati bersama, dimana harganya tentu lebih murah dari harga dipasaran dan kegiatan ini juga merupakan program pemerintah untuk membantu kesejahteraan masyarakat di saat situasi seperti ini, sehingga kita berharap dapat benar-benar meringankan beban masyarakat maupun para prajurit dan keluarganya," terang Kasum TNI.

Sementara Dandim 0429/Lamtim Letkol Arm Arief Budiman, didampingi Ketua Persit pada saat meninjau Bazar murah mengatakan selain untuk keluarga besar Kodim, kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mempersiapkan kebutuhan selama bulan suci Ramadan dan menjelang Idul Fitri.

"Bazar yang digelar Kodim 0429/Lamtim menyediakan berbagai kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula pasir, telur, terigu, makanan siap saji, pakaian dan produk-produk UMKM lokal tentunya dengan harga murah sehingga membantu baik keluarga Prajurit maupun masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya jelang hari Raya Idul Fitri 1445 H,"kata Dandim.

Dandim juga menyambut baik antusias masyarakat serta partisipasi para pelaku UMKM lokal dalam kegiatan bazar yang digelar oleh Kodim 0429/Lamtim. 

Dengan semakin banyaknya pelaku UMKM yang turut berpartisipasi dalam kegiatan bazar berarti semakin beraneka ragam kebutuhan juga yang tersedia dengan harga yang lebih murah.

Sumber : pendim0429/Lamtim

Senin, 01 April 2024

Dua Personil Polres Lamtim Terima Kenaikan Pangkat Pengabdian

 


PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR – Dua Personel Kepolisian yang berdinas di Polres Lampung timur mendapatkan kenaikan pangkat pengabdian, Senin (1/04/2024).

Hal itu ditandai dengan Upacara Laporan Kenaikan Pangkat yang dilaksanakan di Aula Tribrata Tunggal Panulian Mako Polres Lampung Timur.

Acara yang dipimpin langsung oleh Kapolres Lampung Timur AKBP M. Rizal Muchtar dihadiri oleh Waka Polres, Pejabat Utama, Perwira dan Bintara Polres Lampung Timur serta Bhayangkari Cabang Lampung Timur Daerah Lampung.

Kapolres mengucapkan selamat kepada dua personel yakni Abdul Malik yang sebelumnya berpangkat AKP dinaikan setingkat lebih tinggi menjadi Kompol serta Ramlan yang sebelumnya berpangkat Aiptu dinaikan menjadi Ipda.

“Selamat kepada Kompol Malik dan Ipda Ramlan yang Alhamdulillah sebelum purna bias menerima kenaikan pangkat pengabdian, semoga sukses,” ujar Kapolres

Kenaikan pangkat pengabdian ini diberikan kepada anggota polri yang memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi tanpa cacat atau tidak pernah melakukan pelanggaran disiplin maupun pelanggaran kode etik terhadap institusi Polri.

Oleh karena itu penghargaan yang telah diberikan pimpinan polri ini hendaknya dapat dipelihara dengan lebih meningkatkan kinerja sebagai anggota Polri yang saat ini adalah Polri yang Presisi.

“Kenaikan pangkat ini dapat dijadikan motivasi bagi seluruh personil maupun PNS Polri khususnya Polres Lampung Timur untuk lebih meningkatkan dalam pelaksanaan tugas dan mengabdikan diri serta memberikan yang terbaik kepada masyarakat bangsa dan negara khususnya institusi Polri,” ucap Rizal.

Kapolres juga berharap kepada seluruh anggota Polres Lampung Timur untuk dapat meneladani kinerja yang telah ditunjukkan oleh Kompol Abdul Malik dan Ipda Ramlan yang selama dinas di Kepolisian tanpa cacat.

(hum/sup)

Kodim 0429/Lamtim Peringati Nuzulul Quran, Dandim : Sebagai Refleksi Spiritual Prajurit, PNS dan Persit



PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR- Peringatan Nuzulul Qur'an 1445 H yang dilaksanakan oleh Kodim 0429/Lamtim berlangsung di Masjid Al-Barokah, Makodim setempat, Senin (1/4/2024).

Tampak hadir dalam kegiatan, seluruh Perwira Staf, Danramil jajaran, anggota Bintara dan Tamtama serta perwakilan Persit KCK Cab LIV DIM 0429.8

Secara umum, Nuzulul Quran dapat diartikan sebagai peristiwa pertama kali diturunkannya Al-Quran. Seperti diketahui bahwa Allah SWT menurunkan wahyu Al-Quran kepada Nabi Muhammad SAW sebagai petunjuk bagi umat-Nya. Hal tersebut membuat Nuzulul Quran menjadi salah satu peristiwa yang penting dalam Islam.



Dandim 0429/Lamtim Letkol Arm Arief Budiman, dalam keterangannya mengatakan, momen peringatan Nuzulul Qur'an 1445 mengajak kepada seluruh keluarga besar Kodim untuk meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Allah SWT.

"Selaku Prajurit mari kita terus memotivasi diri dalam membaca, mengkaji, dan mengamalkan ajaran Al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari. Dengan menjadikan Al-Qur'an sebagai pedoman hidup, kita akan meraih ridho Allah SWT serta mendapatkan keberkahan, baik di dunia maupun di akhirat,"tutur Dandim.

Masih dikatakan Dandim, selain untuk mempererat tali persaudaraan momentum peringatan Nuzulul Qur'an juga sebagai refleksi spiritual bagi Prajurit, PNS dan Persit Kodim 0429/Lamtim.

"Dengan semangat keimanan dan ketaqwaan Terhadap Allah SWT, diharapkan setiap individu dapat mengambil manfaat yang besar dari peringatan Nuzulul Qur'an ini, sehingga mampu menjalani kehidupan dengan penuh keteguhan dan keberkahan dalam melanjutkan pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara," pungkasnya.

Sementara pengisi Tausiyah pada peringatan Nuzulul Qur'an, Ustadz Andi mengingatkan kepada kita semua bahwa kitab suci Al Quran adalah sebagai sumber pokok ajaran islam yang menjadi pedoman dan petunjuk yang diturunkan oleh Allah SWT ke bumi pada bulan yang penuh rahmat yakni bulan suci ramadhan.

"Dengan memandang Al-Quran sebagai pilar utama dalam setiap langkah yang kita ambil, kita dapat memastikan bahwa tindakan dan keputusan yang kita ambil senantiasa didasarkan pada nilai-nilai yang luhur dan prinsip-prinsip yang terkandung dalam ajaran suci tersebut," ujarnya.

"Sebagai seorang TNI yang memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan negara. Tanggung jawab ini tidak hanya bersifat fisik, melainkan juga moral dan spiritual. Sehingga hadirnya Al-Qur’an sebagai sumber inspirasi dan pedoman guna memandu dalam menjalankan tugas dengan integritas, keadilan, dan keberanian yang tinggi,” tandas Andi.

Sumber : pendim0429/Lamtim

 
Kode AdSense Anda