Kamis, 14 Maret 2019
ASN Lamtim akan Naik Gaji
Warta Pramudya -- Pemerintah Kabupaten Lampung Timur mengalokasikan anggaran untuk pembayaran kenaikan gaji aparatur sipil negara (ASN).
Sekretaris Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Lampung Timur Giri Meiyanta, kamis (14-3-2019) menjelaskan, untuk pembayaran kenaikan gaji ASN sebesar 5 persen tersebut anggaran yang telah disiapkan Rp2 miliar per bulan.
"Untuk kenaikan gaji asn kita siapkan Rp.2 miliar perbulan, karena tahun ini juga akan ada pembayaran gaji ke 13 dan 14, maka total dana yang disiapkan Rp28 miliar," jelasnya
Menurutnya, rencananya pembayaran kenaikan gaji akan dibayarkan pada 1 April 2019. Namun, mengenai kepastiannya masih menunggu peraturan pemerintah (PP) tentang mekanisme dan besaran kenaikannya. "Sampai hari ini, PP tentang kenaikan gaji belum kami terima," tambahnya.
Ditambahkan, setelah PP tentang kenaikan gaji terbit, maka seluruh organisasi perangkat daerah diharapkan segera nengajukan usulan pembayaran gaji termasuk kenaikannya. Sebab, kenaikan gaji akan dibayarkan terhitung sejak Januari. "Kenaikan gaji yang diterima April merupakan rapelan dari Januari," katanya.(fahri)