Rabu, 08 April 2020
Pimpin Apel Pagi, inilah kata Wakapolsek Pekalongan Ipda Wahyu Rihadi.
Warta Pramudya--PEKALONGAN, Wakapolsek Pekalongan Polres Lampung Timur Ipda Wahyu Rihadhi pimpin apel pagi sebelum melaksanakan tugas melayani masyarakat.Apel pagi di laksanakan di halaman Mapolsek Pekalongan.Rabu (8/4/2020)
Pada apel tersebut Wakapolsek membagikan masker kepada para anggota sebagai Alat Perlindungan Diri(APD) dalam pelaksanaan tugas di lapangan.
Ipda Wahyu Rihadhi menghimbau kepada personil tetap jaga kesehatan diri,keluarga juga lingkungan di rumah, selalu menjaga jarak dalam pelaksanaan tugas di lapangan.
"Yang terpenting tetap semangat dan selalu bahagia,ikhlas dalam menjalankan tugas agar apa yang kita lakukan dapat bernilai ibadah menjadi berkah buat kita semua".ujar Wakapolsek.
Wakapolsek juga memberikan penekanan kepada seluruh personil untuk aktif memberikan himbauan kepada masyarakat dalam penanganan penyebaran virus covid-19.
"Jangan lupa dalam memberikan himbauan himbauan kepada warga masyarakat dengan bahasa yang santun namun tegas sehingga masyarakat agar lebih peduli dan memahaminya". Tegas Wakapolsek
Pada akhir apel tersebut Wakapolsek sekaligus memimpim doa agar dalam bertugas melayani masyarakat seluruh personil selalu dalam lindungan Allah SWT. (spo)