Rabu, 19 Agustus 2020
Kompol Yaya Karyadi pimpim pengecekan dan penilaian poskamling tingkat Kecamatan Labuhan Maringgai
WartaPramudya--Persiapan mengikuti lomba Poskamling Kapolres Cup 2020, Kapolsek Labuhan Maringgai Kompol Yaya Karyadi ,S.ag .Msi memimpin langsung penilaian Pos Ronda(poskamling) ditingkat Kecamatan Labuhan Maringgai,Selasa malam(18/08/2020)
Hadir mendampingi Kapolsek tersebut ,Panit 1 Binmas Ipda Hendrikus , Panit Provost Bripka Pandu Irawan , Bhabinkamtibmas Bripka Day Comawan dan Bripka Maruli,Babinsa Koramil 429-10/LM Koptu Suyitno dan Pokdar Kamtibmas setempat.
Menurut Kapolsek, penilaian poskamling tersebut sesuai arahan Kapolres Lampung Timur(Lamtim) untuk menyeleksi poskamling terbaik di Kecamatan Labuhan Maringgai selanjutnya akan dinilai dalam lomba Poskamling Kapolres Cup.
"Sesuai arahan Kapolres Lamtim,penilaian lomba Siskamling diawali dari tingkat Kecamatan, maka tadi malam kami mulai melakukan pengecekan dan penilaian di 6 desa". Kata Kapolsek melalui sambungan telpon pribadinya, Rabu pagi (19/08/2020)
"Untuk penilaian,karena ini masa pandemi,maka penilaian prosedur Protokol Keseahatan dulu,seperti kesiapan hand saitizer, tempat cuci tangan depan poskamling, pengecekan suhu tubuh, masker itu kita cek diawal, dan untuk kelengkapan poskamling seperti kentongan,senter untuk penerangan,tongkat dan borgol ,buklu mutasi ,absen, dan tipe poskamlingnya juga". Jelas kapolsek
Kapolsek juga mengajak kepada masyarakat untuk meningkatkan kesadaran menjaga lingkungannya masing masing.
"Jangan melaksanakan ronda kalau ada pengecekan atau kontrol, jadi laksanakan siskamling dengan kesadaran yang tinggi dengan rasa tanggung jawab sebagai warga negara yang baik". Ajaknya
"Kita ingin kedepankan keamanan swakarsa, yaitu keamanan dibuat oleh masyarakat,dilakukan masyarakat dan hasilnya untuk masyarakat.".pungkas nya
Sementara itu Babinsa Koramil 429-10/Labuhan Maringgai Kodim 0429/Lamtim Koptu Suyitno saat mendampingi Kapolsek Kompol Yahya Karyadi, S.Ag. Msi (Selasa malam, 18/8/2020) di Dusun II Margasari mengatakan,"Siskamling adalah budaya gotong royong untuk mengamankan wilayahnya sendiri, tentunya melibatkan Babinsa, Bhabimkamtibmas sebagai wujud kehadirian TNI dan Polri di tengah masyarakat sehingga Kamtibmas yang kondusif bisa terwujud". (Spo)