WARTAPRAMUDYA, Bandar Sribawono--Hari pertama pelaksanaan Kampanye pilkada Lampung Timur, pasangan calon no urut 2 Zaiful Bokhari - Sudibyo menggelar pertemuan terbatas di kecamatan Bandar Sribawono, Lampung Timur.(07/10/20).
Cabup Zaiful Bokhari disambut antusias oleh keluarga besar umat Budha sambil mengacungkan 2 jari desa Sri Pendowo, kecamatan setempat.
"Selamat datang bang Ipul, salam dua jari, Lanjutkan..! ".teriak para tokoh umat Budha se_Kabupaten Lampung Timur.
"Kami telah merasakan program program bapak Zaiful yang telah menyentuh masyarakat,seperti perbaikan jalan sampai ke tingkat desa, berobat gratis, Ktp,KK juga gratis jadi tak ada alasan kami berkomitmen untuk memenangkan nomer 2 "kata Tokoh Agama Budha dari kecamatan Sekampung.
Dalam suasana kampanye tatap muka yang penuh keakrapan tersebut tercetus juga Zaiful yang mengagendakan untuk umat Budha wisata Rohani ke India dan membantu perbaikan Vihara,.
Terpisah hal yang sama pula dilakukan oleh calon wakil bupati no 2 Sudibyo didesa Sribawono yang mengadakan Kampanye Tatap muka dengan para Tokoh.(fahri)