Rabu, 12 Maret 2025

Safari Ramadhan : Kapolres Lampung Timur Imbau Warga Tingkatkan Kepedulian

Kapolres Lampung Timur AKBP Benny Prasetya saat sambutan di Safari Ramadhan  bersama Forkopimda di Desa Gondangrejo Pekalongan


PRAMUDYAFM, LAMPUNG TIMUR – Kepedulian warga terhadap lingkungan sekitar perlu ditingkatkan dan menghindari kegiatan yang dapat mengganggu ketenangan ibadah selama bulan Ramadhan.

Hal itu disampaikan Kapolres Lampung Timur AKBP Benny Prasetya saat Safari Ramadan bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Lampung Timur di Masjid Asy-Syafa’ah, Desa Gondangrejo, Kecamatan Pekalongan, Rabu (12/3/25). 

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Bupati Lampung Timur, Hj. Ella Siti Nuryamah, Ketua DPRD Lamtim Rida Rotul Aliyah, Sekda Lampung Timur, Kapolsek Pekalongan AKP Yugo, Danramil Pekalongan Kapten M Sadri, Camat Pekalongan Slamet dan Kepala desa sekecamatan Pekalongan.  

Pada kesempatan tersebut Kapolres mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi tetap kondusif, terutama selama Ramadan dan menjelang Idul Fitri seperti penggunaan petasan dan balap liar.

"Mari kita tingkatkan rasa persaudaraan dan saling menghormati antar sesama," ujar Kapolres.  

Sementara itu, Bupati Lampung Timur Hj. Ella Siti Nuryamah dalam sambutannya mengapresiasi peran seluruh pihak, termasuk Polres Lampung Timur, dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. 

Dia juga berharap Safari Ramadan ini dapat memperkuat sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun daerah yang lebih maju dan sejahtera.  

Acara dilanjutkan dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Hanif Maslahat. 

Dalam tausiyahnya, Ustadz Hanif Maslahat  mengingatkan pentingnya memperbanyak ibadah, menjaga hati, serta meningkatkan kepedulian sosial dengan berbagi kepada sesama, terutama kepada mereka yang membutuhkan.  

Kegiatan Safari Ramadan ini kemudian ditutup dengan doa bersama dan buka puasa bersama. Momen kebersamaan ini semakin mempererat hubungan antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam membangun Lampung Timur yang aman, damai, dan penuh keberkahan di bulan suci Ramadan.(Suprapto)

Sumber : humaspolreslamtim

 
Kode AdSense Anda